Kamis, 17 Desember 2009

Mengetahui Jenis Kulit

CIRI – CIRI KULIT BERMINYAK


Yang namanya merawat kulit, memanglah gampang-gampang susah. Untuk jenis kulit tertentu, seperti misalnya kulit berminyak, kadang iklim daerah tropis seperti Indonesia seringkali tidak bersahabat. Panasnya matahari membuat kelenjar minyak semakin aktif berproduksi, belum lagi bila terkena debu. Minyak yang menumpuk akan dengan suksesnya membuat debu menempel pada kulit wajah. Akibatnya, kulit berminyak Anda malah jadi semakin rentan akan jerawat.

  • Tekstur kulit terasa tebal dan pori-pori wajah pun cenderung besar dan terlihat jelas.
  • Tipe kulit berminyak biasanya terasa lengket dan terlihat berkilat., kulit yang mengkilap biasanya disebabkan oleh terlalu aktifnya kelenjar sebum yang memproduksi minyak.
  • Make-up juga biasanya cenderung cepat luntur dan tidak bertahan lama pada kulit berminyak.
  • Namun sisi baiknya, kerutan pada wajah ataupun pigmentasi muncul lebih lambat seiring pertumbuhan usia dibandingkan jenis kulit lain, seperti kulit normal atau kering.



CIRI-CIRI KULIT KERING









  • Mempunyai ciri-ciri kulit tipis halus dan kusam
  • Gangguan keratinaso (hyperkeratosis = kulit bersisik)
  • Mudah timbul keriput dan cepat terlihat tua, karena disebabkan oleh kelenjar lemak yang tidak berfungsi dengan baik, menurunya elastisitas kulit dan daya tarik otot
  • Biasanya terlihat pembuluh darah merah (couperouse)
  • Kelenjar keringat dan palit/lemak menurun
  • Penurunan Kadar FPA (Natural Mousturizer Factor) sehingga sebum, dan kadar air sedikit
  • Biasanya, sulit dilembabkan, terasa kasar, terasa ketat pada cuaca/hawa dingin, terlihat lebih kusam, dan tua.

Jika sering berada di ruangan ber-AC, sebaiknya kita juga sering memakai ulang krim pelembab, sehingga kulit tetap terjaga kelembabannya

Jangan lupa untuk sering meminum air putih, paling tidak 8 gelas perhari dan memakan sayur-sayuran dan buah-buahan. Karena asupan yang kita makan dapat membantu menjaga kondisi kulit dari dalam.